diambil dari email group Unio-kas 20 Agustus 2017
Senin, 21 Agustus 2017
Pekan Biasa XX
PW S. Pius X, Paus
Refleksi harian dalam doaku berdasarkan Mat 19:16-22
Pada
suatu hari ada seorang datang kepada Yesus dan berkata, "Guru,
perbuatan baik apakah yang harus kulakukan untuk memperoleh hidup yang
kekal?" Yesus menjawab, "Jika engkau ingin masuk ke dalam hidup,
turutilah segala perintah Allah. ... Jika engkau hendak sempurna,
pergilah, juallah segala milikmu, dan berikanlah itu kepada orang-orang
miskin, maka engkau akan memperoleh harta di surga. Kemudian datanglah
ke mari dan ikutilah Aku."
Tuhan
Yesus Kristus terkasih, kisah Injil hari ini mengajakku bertanya pada
diri sendiri, "Apakah milikku menghambat diriku dalam mengikuti Engkau?"
Anugerahilah aku rahmat untuk melihat lebih jelas hal-hal itu yang
menghalangi diriku memberikan diri seutuhnya untuk melayani Engkau.
Tuhan
Yesus Kristus terkasih, menarik bahwa perintah yang Kau ulangi untuk
orang kaya itu tidak menyebut relasi dengan Allah. Sebaliknya Engkau
mendaftar hal-hal yang terkait dengan relasi antarsesama. Aku tidak
hidup dalam isolasi. Kasih kepada sesama adalah pintu menuju hidup
abadi.
Tuhan
Yesus Kristus terkasih, dalam Adorasi Ekaristi Abadi aku merenungkan
hal-hal dalam diriku yang menghambatku menjalin relasi lebih dalam
dengan seaama dan Dikau. Bantulah aku menghasihi Allah dan sesama dalam
adorasiku padaMu kini dan selamanya. Amin.
Girlan Ungaran, 21/8/2017
»̶·̵̭̌·̵̭̌✽̤̈̊•Ɓέяќǎђ•Đǎlєm•✽̤̥̈̊·̵̭̌·̵̭̌«̶
Aloys budi purnomo Pr
Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan;
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang;
Campus Ministry Unika Soegijapranata Semarang.
Aloys budi purnomo Pr
Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan;
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang;
Campus Ministry Unika Soegijapranata Semarang.
0 comments:
Post a Comment