Sabda Hidup
Rabu, 29 Mei 2013
Hari Biasa
Warna Liturgi Hijau
Bacaan
Sir 36:1,4-5a,10-17; Mzm 79:8,9,11,13; Mrk 10:32-45
Bacaan Injil Mrk 10:32-45
32
Yesus dan murid-murid-Nya sedang dalam perjalanan ke Yerusalem dan
Yesus berjalan di depan. Murid-murid merasa cemas dan juga orang-orang
yang mengikuti Dia dari belakang merasa takut. Sekali lagi Yesus
memanggil kedua belas murid-Nya dan Ia mulai mengatakan kepada mereka
apa yang akan terjadi atas diri-Nya, 33 kata-Nya: "Sekarang kita pergi
ke Yerusalem dan Anak Manusia akan diserahkan kepada imam-imam kepala
dan ahli-ahli Taurat, dan mereka akan menjatuhi Dia hukuman mati. Dan
mereka akan menyerahkan Dia kepada bangsa-bangsa yang tidak mengenal
Allah, 34 dan Ia akan diolok-olokkan, diludahi, disesah dan dibunuh, dan
sesudah tiga hari Ia akan bangkit." 35 Lalu Yakobus dan Yohanes,
anak-anak Zebedeus, mendekati Yesus dan berkata kepada-Nya: "Guru, kami
harap supaya Engkau kiranya mengabulkan suatu permintaan kami!" 36
Jawab-Nya kepada mereka: "Apa yang kamu kehendaki Aku perbuat bagimu?"
37 Lalu kata mereka: "Perkenankanlah kami duduk dalam kemuliaan-Mu
kelak, yang seorang lagi di sebelah kanan-Mu dan yang seorang di sebelah
kiri-Mu." 38 Tetapi kata Yesus kepada mereka: "Kamu tidak tahu apa yang
kamu minta. Dapatkah kamu meminum cawan yang harus Kuminum dan dibaptis
dengan baptisan yang harus Kuterima?" 39 Jawab mereka: "Kami dapat."
Yesus berkata kepada mereka: "Memang, kamu akan meminum cawan yang harus
Kuminum dan akan dibaptis dengan baptisan yang harus Kuterima. 40
Tetapi hal duduk di sebelah kanan-Ku atau di sebelah kiri-Ku, Aku tidak
berhak memberikannya. Itu akan diberikan kepada orang-orang bagi siapa
itu telah disediakan." 41 Mendengar itu kesepuluh murid yang lain
menjadi marah kepada Yakobus dan Yohanes. 42 Tetapi Yesus memanggil
mereka lalu berkata: "Kamu tahu, bahwa mereka yang disebut pemerintah
bangsa-bangsa memerintah rakyatnya dengan tangan besi, dan
pembesar-pembesarnya menjalankan kuasanya dengan keras atas mereka. 43
Tidaklah demikian di antara kamu. Barangsiapa ingin menjadi besar di
antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, 44 dan barangsiapa ingin
menjadi yang terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hamba untuk
semuanya. 45 Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani,
melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan
bagi banyak orang."
Renungan
Tidak perlu disangsikan komitmen
Yesus terhadap keselamatan manusia. Ia rela berkeliling ke sana ke mari
untuk mengajar, memberi makan yang lapar, menyembuhkan yang sakit,
membebaskan yang tertekan, bahkan membangkitkan yang mati. Ia begitu
total menjalani perutusanNya demi keselamatan manusia.
Kesungguhan
Yesus ini mendapat tanggapan yang beraneka. Ada yang setia padaNya dan
terus bertahan dalam jalanNya walau harus melewati lembah duka. Ada yang
tergoda mendapatkan kedudukan kala Dia mulia. Ada pula yang
mengolok-olok sampai menyalibkanNya.
Ada banyak orang yang sungguh
membutuhkan pertolongan. Namun tidak sedikit pula yang mengandalkan
pertolongan untuk hidup. Mereka yang mengandalkan pertolongan untuk
hidup biasanya akan senang kalau ditolong dan akan marah kalau tidak
ditolong. Semua tipe ini ditemui Yesus danakan kita temui. Pada
tiap-tiap tipe itu dibutuhkan ketrampilan untuk menghadapi.
Kontemplasi
Bayangkan kisah dalam Injil Mrk 10:32-45. Ambillah peran Yesus dan temukanlah dengan pengalaman nyata hidupmu.
Refleksi
Bagaimana daya juangmu mewujudkan keinginanmu?
Doa
Tuhan,
semoga aku menjadi pribadi yang mampu bertahan dalam perutusan hidupku
terutama perutusan menghadirkan KerajaanMu dalam keselamatan umat
manusia dan seluruh ciptaan. Amin.
Perutusan
Aku akan membantu mengingatkan mereka yang berkuasa agar ingat kekuasaan mereka adalah rahmat Tuhan untuk menghadirkan kebaikan.
Tuesday, May 28, 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment