diambil dari email group unio-kas 15 Juni 2017
Jumat, 16 Juni 2017
Pekan Biasa X
Refleksi harianku dalam doa berdasarkan Mateus 5:27-32
Dalam
khotbah di bukit, Yesus berkata, "Jika matamu yang kanan menyesatkan
dikau, cungkillah dan buanglah, karena lebih baik bagimu satu anggota
badanmu binasa daripada tubuhmu seutuhnya dicampakkan ke dalam neraka.
Dan jika tangan kananmu menyesatkan dikau, penggallah dan buanglah,
karena lebih baik bagimu satu anggota badanmu binasa daripada dengan
tubuhmu seutuhnya masuk neraka."
Tuhan
Yesus Kristus terkasih, ciptakanlah dalam diriku hati yang murni dan
tanamkanlah RohMu dalam diriku seperti Kau ajarkan dalam Injil hari ini
tentang kemurnian hati. PanggilanMu kepada kemurnian yang suci, sama
seperti keutamaan yang lain, merupakan hal-hal yang positif.
Kenyataannya, kemurnian merupakan konsekuensi dari kasih yang memajukan
kami pada komitmen padaMu, jiwa dan badanku.
Tuhan
Yesus Kristus terkasih, Engkau menggunakan gambaran tentang "mata
kanan" dan "tangan kanan" sebagai acuan untuk melakukan nilai-nilai yang
terbaik. Engkau menyampaikan kepada kami bahwa jika hal-hal yang
kuanggap bernilai dalam hidupku namun menghalangi relasiku dengan Dikau,
maka itu harus kutanggal-tinggalkan. Itu berarti bahwa lebih baik
kehilangan milik, kedudukan atau yang merusak relasi demi keselamatan
kekal jiwaku.
Tuhan
Yesus Kristus terkasih, melalui Adorasi Ekaristi Abadi, sementara
bersembah sujud di hadiratMu, aku harus mempersiapkan diri bertempur
demi kebenaran dengan seluruh kekuatan, yang menyingkirkan apa pun yang
jelas-jelas membawaku berlawanan dengan Dikau. Bantulah aku hidup
murni. Aku tahu bahwa hal ini menuntut kehendak kuat dan upaya yang
terus-menerus. Berilah aku kekuatan, khususnya, menjaga mataku dan
menguasai pikiran imajinasiku. Bantulah aku mempromosikan keutamaan
kemurnian dalam hidup personalku kini dan selamanya. Amin.
Pusat Pastoral Sanjaya, Muntilan, 15/6/2017
»̶·̵̭̌·̵̭̌✽̤̈̊•Ɓέяќǎђ•Đǎlєm•✽̤̥̈̊ ·̵̭̌·̵̭̌«̶
Aloys budi purnomo Pr
Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang
Aloys budi purnomo Pr
Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang
0 comments:
Post a Comment