Sabtu, 17 Februari 2018
Sabtu setelah Ash Rabu
Refleksi harianku dalam doa berdasarkan Lukas 5: 27-32
Ya Tuhan Yesus Kristus, Engkau bersabda bahwa seperti dokter yang menyembuhkan orang sakit, maka Engkau tidak datang untuk memanggil orang benar untuk bertobat namun orang berdosa. Sabda kerahimanMu adalah penegasan yang terbuka bagi semua umat manusia yang membutuhkan penebusan dan penyelamatan.
Engkau telah datang untuk semua orang berdosa dan memperluas semua panggilanMu untuk bertobat. Semua diubah oleh anugerah, cinta dan rahmatMu. Engkau ingin menjangkau semua orang dan mengampuni semua orang. Tentunya, pengampunan hanya bisa datang dari kasih kerahiman dan mendorong untuk mengasihi.
Engkau tahu betapa sulitnya aku memaafkan. Bantulah aku untuk memaafkan dengan sepenuh hati orang-orang yang bersalah padaku. Bantulah aku untuk mencintai mereka, berdoa untuk mereka dan berbuat baik untuk mereka. Bantulah aku terus berusaha tanpa henti memberikan solusi atas perang, kebencian, perpecahan, dan diskriminasi kepada dunia. Bantukah aku untuk memaafkan sekarang dan selamanya. Amin.
Johar Wurlirang, 16/2/2018
»̶·̵̭̌·̵̭̌✽̤̈̊•Ɓέяќǎђ•Đǎlєm•✽̤̥̈̊ ·̵̭̌·̵̭̌«̶
Aloys budi purnomo Pr
Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan;
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang;
Campus Ministry Unika Soegijapranata Semarang.
Aloys budi purnomo Pr
Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan;
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang;
Campus Ministry Unika Soegijapranata Semarang.
0 comments:
Post a Comment