Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Sunday, May 10, 2020

Lamunan Pekan Paskah V

Senin, 11 Mei 2020

Yohanes 14:21-26                         

14:21 Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku. Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan dikasihi oleh Bapa-Ku dan Akupun akan mengasihi dia dan akan menyatakan diri-Ku kepadanya."
14:22 Yudas, yang bukan Iskariot, berkata kepada-Nya: "Tuhan, apakah sebabnya maka Engkau hendak menyatakan diri-Mu kepada kami, dan bukan kepada dunia?"
14:23 Jawab Yesus: "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepadanya dan diam bersama-sama dengan dia.
14:24 Barangsiapa tidak mengasihi Aku, ia tidak menuruti firman-Ku; dan firman yang kamu dengar itu bukanlah dari pada-Ku, melainkan dari Bapa yang mengutus Aku.
14:25. Semuanya itu Kukatakan kepadamu, selagi Aku berada bersama-sama dengan kamu;
14:26 tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, pada umumnya kehidupan yang sudah lewat selalu menghadirkan pelajaran hidup. Maka ada kata jasmerah, yang merupakan kepanjangan jangan sekali-kali melupakan sejarah.
  • Tampaknya, di dalam kehidupan masyarakat juga ada dokumen-dokumen peninggalan masa lalu yang menghadirkan nilai-nilai kehidupan. Maka muncul ahli-ahli yang dapat menjelaskan isinya.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun mampu mengetahui hal-hal masa lalu dan warisan bernilai, tanpa hidup dengan cahaya nurani orang tak akan mendapatkan tuntunan sejati. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan selalu memperoleh berbagai pencerahan nilai-nilai hidup dari apapun apapun yang pernah terjadi di masa lalu.
Ah, yang lalu biarkan saja lewat dan yang penting mencari enak masa kini.

0 comments:

Post a Comment