Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Thursday, May 21, 2020

Lamunan Pekan Paskah VI

Jumat, 22 Mei 2020

Yohanes 16:20-23                         

16:20 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya kamu akan menangis dan meratap, tetapi dunia akan bergembira; kamu akan berdukacita, tetapi dukacitamu akan berubah menjadi sukacita.
16:21 Seorang perempuan berdukacita pada saat ia melahirkan, tetapi sesudah ia melahirkan anaknya, ia tidak ingat lagi akan penderitaannya, karena kegembiraan bahwa seorang manusia telah dilahirkan ke dunia.
16:22 Demikian juga kamu sekarang diliputi dukacita, tetapi Aku akan melihat kamu lagi dan hatimu akan bergembira dan tidak ada seorangpun yang dapat merampas kegembiraanmu itu dari padamu.
16:23. Dan pada hari itu kamu tidak akan menanyakan apa-apa kepada-Ku. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya segala sesuatu yang kamu minta kepada Bapa, akan diberikan-Nya kepadamu dalam nama-Ku.

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, bagi orang yang bertindak baik tidak jarang ada yang tidak cocok dengannya. Ada saja yang memusuhinya secara terang-terangan atau diam-diam.
  • Tampaknya, yang namanya hidup berperilaku baik biasa disebut perjuangan. Kebaikan selalu harus diupayakan karena selalu saja berhadapan dengan orang atau orang-orang yang mau seenaknya sendiri.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun menghadapi penentangan dan susah derita karena bertahan baik, orang yang sungguh baik mengalaminya sebagai proses yang membuahkan kebahagiaan sejati yang tak lekang oleh apapun. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang menyadari bahwa jer basuki mawa béya (kebahagiaan itu datang lewat susah derita).
Ah, mana bisa penderitaan kok membahagiakan?

0 comments:

Post a Comment