Rabu, 17 Oktober
2018
Lukas 11:42-46
11:42
Tetapi celakalah kamu, hai orang-orang Farisi, sebab kamu membayar persepuluhan
dari selasih, inggu dan segala jenis sayuran, tetapi kamu mengabaikan keadilan
dan kasih Allah. Yang satu harus dilakukan dan yang lain jangan diabaikan.
11:43
Celakalah kamu, hai orang-orang Farisi, sebab kamu suka duduk di tempat
terdepan di rumah ibadat dan suka menerima penghormatan di pasar.
11:44
Celakalah kamu, sebab kamu sama seperti kubur yang tidak memakai tanda;
orang-orang yang berjalan di atasnya, tidak mengetahuinya."
11:45
Seorang dari antara ahli-ahli Taurat itu menjawab dan berkata kepada-Nya:
"Guru, dengan berkata demikian, Engkau menghina kami juga."
11:46 Tetapi Ia menjawab:
"Celakalah kamu juga, hai ahli-ahli Taurat, sebab kamu meletakkan
beban-beban yang tak terpikul pada orang, tetapi kamu sendiri tidak menyentuh
beban itu dengan satu jaripun.
Butir-butir Permenungan
- Tampaknya, seorang pembicara dan pengajar akan disebut hebat kalau mampu menunjukkan jalan untuk mendapatkan kesuksesan hidup. Bukankah pada umumnya orang merindukan hidup sukses?
- Tampaknya, seorang pembicara dan pengajar akan disebut hebat kalau dapat memberi tahu syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan kesuksesan hidup. Bukankah pada umumnya orang akan berjuang memenuhi berbagai syarat seberat apapun agar meraih yang dirindukan?
- Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul akrab dengan kedalaman batin, sekalipun mendapatkan banyak sanjungan karena mampu menunjukkan jalan dan syarat untuk mendapatkan kesuksesan hidup, pembicara dan atau pengajar justru akan menderita gagal hidup kalau dia sendiri tak mau melakukan. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan sungguh hebat bukan karena mampu berbicara baik tetapi mampu ikut menjadi pelaku.
Ah, pembicara dan pengajar sungguh hebat kalau mampu
mendapat honor besar.
0 comments:
Post a Comment