Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Monday, July 1, 2019

Lamunan Pekan Biasa XIII

Selasa, 2 Juli 2019

Matius 8:23-27

8:23. Lalu Yesus naik ke dalam perahu dan murid-murid-Nyapun mengikuti-Nya.
8:24 Sekonyong-konyong mengamuklah angin ribut di danau itu, sehingga perahu itu ditimbus gelombang, tetapi Yesus tidur.
8:25 Maka datanglah murid-murid-Nya membangunkan Dia, katanya: "Tuhan, tolonglah, kita binasa."
8:26 Ia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu takut, kamu yang kurang percaya?" Lalu bangunlah Yesus menghardik angin dan danau itu, maka danau itu menjadi teduh sekali.
8:27 Dan heranlah orang-orang itu, katanya: "Orang apakah Dia ini, sehingga angin dan danaupun taat kepada-Nya?"

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, di dalam hidup beragama ada yang yakin bahwa yang percaya pada Tuhan akan jalani agama. Dia akan taat pada perintah-perintah agama.
  • Tampaknya, di dalam hidup beragama ada yang yakin bahwa kepercayaan pada Tuhan akan tampak terutama dalam doa dan ibadat. Dia akan rajin berdoa dan beribadat.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun rajin menjalani doa dan ibadat serta biasa memperdalam ajaran-ajaran agama, hal itu belum dapat menjadi bukti seseorang percaya pada Tuhan yang sejatinya ditandai oleh ketenangan hati berhadapan dengan segala masalah dan bahaya. Dalam yangilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan memiliki ketenangan sekalipun berada di tengah berbagai tantangan dan ancaman.
Ah, orang tak akan dapat tenang bila menghadapan permasalahan.

0 comments:

Post a Comment