Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Sunday, June 29, 2014

Lamunan Pekan Biasa XIII


Senin, 30 Juni 2014

Matius 8:18-22

8:18 Ketika Yesus melihat orang banyak mengelilingi-Nya, Ia menyuruh bertolak ke seberang.
8:19 Lalu datanglah seorang ahli Taurat dan berkata kepada-Nya: "Guru, aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi."
8:20 Yesus berkata kepadanya: "Serigala mempunyai liang dan burung mempunyai sarang, tetapi Anak Manusia tidak mempunyai tempat untuk meletakkan kepala-Nya."
8:21 Seorang lain, yaitu salah seorang murid-Nya, berkata kepada-Nya: "Tuhan, izinkanlah aku pergi dahulu menguburkan ayahku."
8:22 Tetapi Yesus berkata kepadanya: "Ikutlah Aku dan biarlah orang-orang mati menguburkan orang-orang mati mereka."

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, tidak sedikit orang ingin berdekatan dengan tokoh yang berperan besar di tengah masyarakat. Dengan dekat dengannya orang mengharapkan ikut mendapatkan penghormatan dari orang-orang lain dan bahkan ikut menikmati fasilitas-fasilitas sosial.
  • Tampaknya, tidak sedikit orang yang dekat dengan tokoh masyarakat ikut menikmati hak-hak khusus. Sebagai orang-orang dekat biasanya sang tokoh juga dapat memberikan kemudahan-kemudahan yang tak dapat dinikmati oleh masyarakat umum.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata di hadapan dan di dekat tokoh-tokoh sejati orang terutama akan ikut terlibat dalam susah derita perjuangan sosial. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan memiliki komitmen pada amanat yang muncul di balik kedalaman batin sehingga siap hidup tanpa fasilitas khusus dan ditentukan oleh kepentingan dan kebaikan bersama.
Ah, kalau dekat orang khusus ya ikut jadi khusus dong.

0 comments:

Post a Comment