Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Saturday, January 10, 2015

Sabda Hidup

Minggu, 11 Januari  2015
Pesta Pembaptisan Tuhan
warna liturgi Putih
Bacaan:
Yes. 55:1-11; MT Yes. 12:2-3,4bcd,5-6; 1Yoh. 5:1-9; Mrk. 1:7-11 BcO Yes. 42:1-9; 49:1-9

Markus 1:7-11:
7 Inilah yang diberitakannya: "Sesudah aku akan datang Ia yang lebih berkuasa dari padaku; membungkuk dan membuka tali kasut-Nyapun aku tidak layak. 8 Aku membaptis kamu dengan air, tetapi Ia akan membaptis kamu dengan Roh Kudus." 9 Pada waktu itu datanglah Yesus dari Nazaret di tanah Galilea, dan Ia dibaptis di sungai Yordan oleh Yohanes. 10 Pada saat Ia keluar dari air, Ia melihat langit terkoyak, dan Roh seperti burung merpati turun ke atas-Nya. 11 Lalu terdengarlah suara dari sorga: "Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Mulah Aku berkenan."

Renungan:
Allah hadir dalam rupa manusia, Yesus. Yesus pun menyempurnakan kehadiranNya dalam hidup manusia dengan menerima baptisan Yohanes. Ia hadir dalam gerak hidup masyarakat yang berkembang saat itu, baptisan Yohanes.
KehadiranNya dalam rupa manusia dan keterlibatanNya dalam gerak masyarakat membuat Dia kenal dan dikenal. Apalagi saat ada pemakluman, "Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Mulah Aku berkenan" (Mrk 1:11).
Menghadirkan gereja secara signifikan dan relevan perlu kenal dan dikenal oleh masyarakat pada umumnya dengan identitas yang jelas. Identitas Gereja dimaklumkan bukan disembunyikan atau disamarkan. Ia hadir sebagai Gereja yang peduli pada kehidupan umat manusia dan terlibat di dalamnya.

Kontemplasi:
Duduklah dengan tenang. Lihatlah dengan jernih bagaimana Gereja hadir dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Refleksi:
Apa yang perlu dilakukan agar pembaptisan Tuhan hidup dalam Gereja sekarang?

Doa:
Bapa, PuteraMu sungguh hidup dalam dunia umat manusia. Semoga kami yang mengimaninya pun sanggup hidup dan menghidupi dunia ini. Amin.

Perutusan:
Aku akan hadir dalam kehidupan nyata di sekitarku.

0 comments:

Post a Comment