Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Wednesday, July 25, 2018

Lamunan Peringatan Wajib

Santo Yoakim dan Santa Anna, Orang Tua Santa Perawan Maria
Kamis, 26 Juli 2018

Matius 13:16-17

13:16 Tetapi berbahagialah matamu karena melihat dan telingamu karena mendengar.
13:17 Sebab Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya banyak nabi dan orang benar ingin melihat apa yang kamu lihat, tetapi tidak melihatnya, dan ingin mendengar apa yang kamu dengar, tetapi tidak mendengarnya.

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, mata dan telinga menjadi organ tubuh yang amat dibutuhkan oleh orang untuk bersosialisasi. Untuk melakukan komunikasi orang membutuhkan kesehatan mata dan telinga.
  • Tampaknya, cacad mata atau telinga atau keduanya akan memasukkan orang kedalam golongan difabel. Dia akan mengalami hambatan untuk berkomunikasi dengan orang lain.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul akrab dengan kedalaman batin, sekalipun memiliki mata dan telinga amat sehat, orang belum tentu menangkap berbagai peristiwa luhur yang berkaitan dengan kesejatian hidup kalau tak memiliki hati lentur terbuka merekam yang tampak dan terdengar. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang mampu melihat dan mendengar kesejatian hidup yang amat dirindukan justru karena adanya keeratan mata telinga dengan kedalaman batin.
Ah, yang buta dan tuli pasti kalau trampil menangkap kejadian dibandingkan dengan bermata dan bertelinga sehat.

0 comments:

Post a Comment