Pakomius
warna liturgi Putih
Bacaan-bacaan:
Kis. 12:24-13:5a; Mzm. 67:2-3,5,6,8; Yoh. 12:44-50. BcO Why. 14:14-15:4.
Bacaan Injil:
44 Tetapi Yesus berseru kata-Nya: "Barangsiapa percaya kepada-Ku, ia bukan percaya kepada-Ku, tetapi kepada Dia, yang telah mengutus Aku; 45 dan barangsiapa melihat Aku, ia melihat Dia, yang telah mengutus Aku. 46 Aku telah datang ke dalam dunia sebagai terang, supaya setiap orang yang percaya kepada-Ku, jangan tinggal di dalam kegelapan. 47 Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku, tetapi tidak melakukannya, Aku tidak menjadi hakimnya, sebab Aku datang bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya. 48 Barangsiapa menolak Aku, dan tidak menerima perkataan-Ku, ia sudah ada hakimnya, yaitu firman yang telah Kukatakan, itulah yang akan menjadi hakimnya pada akhir zaman. 49 Sebab Aku berkata-kata bukan dari diri-Ku sendiri, tetapi Bapa, yang mengutus Aku, Dialah yang memerintahkan Aku untuk mengatakan apa yang harus Aku katakan dan Aku sampaikan. 50 Dan Aku tahu, bahwa perintah-Nya itu adalah hidup yang kekal. Jadi apa yang Aku katakan, Aku menyampaikannya sebagaimana yang difirmankan oleh Bapa kepada-Ku."
Memetik Inspirasi:
Dalam banyak kesempatan kita bisa mendapatkan inspirasi dari sabda Tuhan. Rasanya tidak ada habis-habisnya inspirasi tersebut. Walau bacaan yang kita baca itu sama kita tetap bisa menemukan inspirasi baru darinya. Semakin sering kita membaca sabda-Nya semakin terang jalan yang kita lalui.
Kiranya sangat tepat yang disabdakan Yesus, “Aku telah datang ke dalam dunia sebagai terang, supaya setiap orang yang percaya kepada-Ku, jangan tinggal di dalam kegelapan" (Yoh 12:46). Yesus menyatakan diri-Nya sebagai terang. Mereka yang percaya tidak berada dalam kegelapan.
Sabda hari ini mengingatkan kita untuk terus kembali kepada Tuhan dan mendengarkan sabda-Nya. Banyak hal dan tuntunan hidup akan kita temukan kala kita mendengarkan sabda-Nya. Berdekatan dengan sabda-Nya tidak akan membawa kita dalam kegelapan. Sabda-Nya terang hidup kita.
Refleksi:
Bagaimana pengaruh sabda Tuhan bagi hidupmu?
Doa:
Tuhan tuntunlah hidupku dengan sabda-Mu. Semoga kami pun bisa menikmati terang itu dan tidak jatuh dalam kegelapan. Amin.
Terang
MoGoeng
Wates
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment