Sabda Hidup Jumat, 29 Maret 2013
HARI JUMAT AGUNG
Warna Liturgi Merah
Bacaan
Yes. 52:13 - 53:12; Mzm. 31:2,6,12-13,15-16,17,25; Ibr. 4:14-16; 5:7-9; Yoh. 18:1 - 19:42
Renungan
Saudara-saudari
sahabat Yesus, bolehlah hari ini saya tidak memberikan permenungan
seperti hari-hari biasanya. Terinspirasi kalimat terakhir yang diucapkan
Yesus "Sudah selesai" saya ingin berbagi syair lagu yang kubuat tahun
kemarin. Syair ini telah dilagukan oleh Fr. Bayu Edvra dan dinyanyikan
oleh mbak Dora.
Di antara aneka macam devosi, doa di depan atau
membayangkan salib Yesus merupakan devosi yang paling sering saya
jalani. Ada banyak hal yang kutemukan dari sana. Sering terbayang
bagaimana perasaan ibu Maria kala itu. Dan salah satu gambaranku
terhadap rasa ibu Maria pada salib Yesus kutuangkan dalam syair ini.
Berikut syairnya:
"KEKUATAN ABADI"
Kala kupandang salib-Mu
Tertanam dalam di batinku
Gambaran kejernihan hidup
Kejernihan hidup
Engkau melepaskan kejayaan-Mu
Melaksanakan kehendak Bapa
Merebut hati insan pendosa
Walau duka terkesan terasa ->Refr
Refr:
Cabikan cemeti menggores tubuh
Hentakan paku melobangi kaki tangan
Tusukan tombak menembus jantung
Kauselesaikan dengan salib
Dari salib-Mu terasa
Kekuatan abadi yang teruji
Melampaui ambang batas asa
Tuk gapai kemenangan abadi
Engkau melepaskan kejayaan-Mu
Melaksanakan kehendak Bapa
Merebut hati insan pendosa
Walau duka terkesan terasa ->Refr
Mari menyediakan waktu barang sejenak untuk merenungkan salib Tuhan.
Kontemplasi
Bayangkan kisah sengsara Tuhan Yesus dan amati peranmu dalam kisah tersebut.
Refleksi
Tulislah permenunganmu tentang salib.
Doa
Tuhan
semoga kerelaanMu melepaskan kejayaanMu menjadi kekuatan abadiku untuk
selalu menjaga daya juang hidup harianku dan dekat denganMu. Amin.
Perutusan
Aku akan menimba makna dan kekuatan salib Tuhan Yesus Kristus.
-selamat hari Jumat Agung-
Thursday, March 28, 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
3 comments:
halo admin domus pacis....kemaren sewaktu saya mengikuti tablo di Gereja St.Yusuf bintaran saya mendengar lagu "kekuatan abadi" lagunya indaaaaah sekali..setelah sampai di rumah...saya kembali merenung dan menginggat tablo yang baru saja saya lihat...tetapi waktu itu saya hanya ingat 2 kata dari liriknya...salib, kejernihan hidup...karena clue yg saya punya hanya sedikit...sulit sekali menenemukan lagu ini di interternet....puji Tuhan saya bisa ketemu dengan web ini...ketika membaca liriknya dan saya ingat2 lagi..benar, lagu ini yang saya maksud...saya penasaran dengan lagu tersebut karena waktu di gereja saat mendengarkan lagu tersebut benar2 tergambar bagaimana perasaan Bunda Maria dalam lagu ini, sehingga timbul rasa haru dalam hati yang sangat kuat...dapatkah anda memberi tahu dimana saya dapat membeli CD yang ada lagu tersebut...karena 3 hari ini saya browsing saya tidak dapat menemukan lagu ini dalam bentuk audio...terima kasih...Tuhan memberkati....
Coba tanyakan ke Rama Agoeng. Beliau kerap tahu banyak hal. Hubungan no HP 08179435626
Sdri Fransisca
maaf lagu itu belum ada cdnya. Rencananya itu akan jadi satu album yang berbicara tentang rasa, pikiran, kehendak Ibu Maria selama menemani hidup Tuhan Yesus.
Namun banyak teman ingin memutar di akhir jalan salib jumat pertama maka saya pun memberikannya. Syukurlah kalau lagu tersebut bisa membantu permenungan panjenengan dan umat yang hadir. Syair lagu itu saya buat, lalu dilagukan oleh fr bayu dan dinyanyikan oleh mbak dora.
salam saya - mogoeng
Post a Comment