Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Sunday, February 8, 2015

Sabda Hidup



Senin, 09 Februari2015
Hari biasa
warna liturgi Hijau 
Bacaan:
Kej. 1:1-19; Mzm. 104:1-2a,5-6,10,12,24,35c; Mrk. 6:53-56. BcO 1Kor. 1:18-31

Markus 6:53-56:
53Setibanya di seberang Yesus dan murid-murid-Nya mendarat di Genesaret dan berlabuh di situ.54Ketika mereka keluar dari perahu, orang segera mengenal Yesus.55Maka berlari-larilah mereka ke seluruh daerah itu dan mulai mengusung orang-orang sakit di atas tilamnya kepada Yesus, di mana saja kabarnya Ia berada.56Ke manapun Ia pergi, ke desa-desa, ke kota-kota, atau ke kampung-kampung, orang meletakkan orang-orang sakit di pasar dan memohon kepada-Nya, supaya mereka diperkenankan hanya menjamah jumbai jubah-Nya saja. Dan semua orang yang menjamah-Nya menjadi sembuh.

Renungan:
Kuasa Yesus terasa sangat kuat. Semua orang sakit dibawa menuju kepadaNya atau pun tempat yang dilewati. Mereka mengharapkan kesembuhan dan pengajaranNya. Yesus pun melayani mereka. "Dan semua orang yang menjamah-Nya menjadi sembuh" (Mrk 6:56).
Rahmat penyembuhan Yesus mengalir dari seluruh dirinya termasuk pakaian yang dikenakan. Kala mereka menjamah jumbai jubahNya pun mengalami daya kuasa Yesus.
Hidup kita tak hanya mengalir dalam kata dan tindakan kita, tapi juga dalam seluruh pakaian yang kita kenakan. Apa yang kita pakai pun menampakkan siapa kita pada sesamanya dan menunjukkan jati diri kita. Orang pun mudah mengenali siapa kita dari pakaian dan cara memakainya.

Kontemplasi:
Duduklah dengan tenang. Hadirkan pengalamanmu berpakaian. Bandingkan itu dengan jatidirimu (yang ingin kautampilkan).

Refleksi:
Apa arti dirimu mengalirkan rahmat Tuhan?

Doa:
Tuhan semoga diriku sungguh menghadirkan kuasa kasihMu yang merasuki seluruh hidupku. Amin.

Perutusan:
Aku akan hadir selaras dengan jatidiriku sebagai pengikut Kristus.

1 comments:

palmono said...

semoga kayakinanku akan Kristus tak pernah padam dalam kondisiapapun
http://sudutsangalang.blogspot.com/

Post a Comment