Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Friday, May 26, 2017

Allah Bapa Mengasihi Kita dalam Yesus Kristus

diambil dari email group unio-kas 26 Mei 2017

Sabtu, 27 Mei 2017
Pekan Paskah VI
Refleksi harianku dalam doa berdasarkan Yohanes 16:23b-28

Dalam amanat perpisahan-Nya Yesus berkata kepada murid-murid-Nya, "Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya segala sesuatu yang kamu minta kepada Bapa, akan diberikan-Nya kepadamu dalam nama-Ku. Mintalah maka kamu akan menerima, supaya penuhlah sukacitamu sebab Bapa sendiri mengasihi kamu, karena kamu telah mengasihi Aku dan percaya bahwa Aku datang dari Allah."

Tuhan Yesus Kristus terkasih, dalam Injil hari ini Engkau meyakinkanku untuk percaya kepada BapaMu. Apa pun yang kuminta kepada Bapa dalam namaMu Ia akan memberiku sebab Bapa sendiri mengasihiku. Bapa mengasihiku bila aku mengasihiMu dan percaya bahwa Engkau datang dari Allah, Bapa.

Tuhan Yesus Kristus terkasih, Engkau mengajarkan padaku untuk minta kepada Bapa dalam namaMu dan Ia akan menganugerahkannya padaku. Engkau, sebagai sungguh Allah dan sungguh manusia, menjadi jembatan antara bahasa manusiawiku dan Allah, yang Kau kenal dengan mesra. Inilah pengharapan terbesarku.

Tuhan Yesus Kristus terkasih, Engkau mengingatkanku akan kasih Bapa. Sungguh, aku percaya bahwa tak seorangpun pernah melihat Allah Bapa selain Engkau. Bahkan, Allah telah lebih dahulu mengasihiku. Dalam Dikau, kasih Allah telah nyata dalam hidupku. Ia menjadi nampak saat mengutusMu, PutraNya ke dunia, hingga aku boleh hidup dalam Dikau (bdk. 1Yoh 4:9). Allah Bapa datang padaku, Ia mencariku untuk memenangkan hatiku, juga dalam Adorasi Ekaristi Abadi. Di sana, Engkau telah menyatakan kasih Bapa yang hadir dekat untuk semua orang dengan pemberian diri dan hidupMu secara utuh. Bantulah aku agar tak pernah meragukan kasihMu padaku. Bantulah aku menjawab kasihMu melalui Adorasi Abadi dan mewujudkan tindakan kasih kini dan selamanya. Amin.

Girlan Ungaran, 26/5/2017

»̶·̵̭̌·̵̭̌✽̤̈̊•Ɓέяќǎђ•Đǎlєm•✽̤̥̈̊·̵̭̌·̵̭̌«̶
Aloys budi purnomo Pr

Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang
__._,_.___

Posted by: Aloysius Budi Purnomo <aloybudipurnomopr@gmail.com>

0 comments:

Post a Comment