St.
Marselinus dan Petrus, Yohanes Baptista Skalabrini, St. Feliks dr Nikosia
warna
liturgi Hijau
Bacaan:
Tob. 2:9-14; Mzm. 112:1-2,7bc-8,9; Mrk. 12:13-17.
BcO Yak. 3:1-12
Markus
12:13-17:
13Kemudian
disuruh beberapa orang Farisi dan Herodian kepada Yesus untuk menjerat Dia
dengan suatu pertanyaan.14Orang-orang itu datang dan berkata kepada-Nya:
"Guru, kami tahu, Engkau adalah seorang yang jujur, dan Engkau tidak takut
kepada siapapun juga, sebab Engkau tidak mencari muka, melainkan dengan jujur
mengajar jalan Allah dengan segala kejujuran. Apakah diperbolehkan membayar
pajak kepada Kaisar atau tidak? Haruskah kami bayar atau tidak?"15Tetapi
Yesus mengetahui kemunafikan mereka, lalu berkata kepada mereka: "Mengapa
kamu mencobai Aku? Bawalah ke mari suatu dinar supaya Kulihat!"16Lalu
mereka bawa. Maka Ia bertanya kepada mereka: "Gambar dan tulisan siapakah
ini?" Jawab mereka: "Gambar dan tulisan Kaisar."17Lalu kata
Yesus kepada mereka: "Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan
kepada Kaisar dan kepada Allah apa yang wajib kamu berikan kepada Allah!"
Mereka sangat heran mendengar Dia.
Renungan:
Kala
ujian kita akan senang bila kita mampu menjawab soal dengan benar. Semakin banyak yang benar
semakin senang. Guru pun akan senang bila para murid mampu menjawab
pertanyaan-pertanyaan dengan baik.
Jawaban
Yesus terhadap cobaan yang dibuat oleh orang-orang Farisi dan Herodian bukan
hanya benar, tapi sekaligus membuat mereka terheran-heran (Bc. Mrk 12:17).
Yesus yang dijebak malah membuat mereka pun terbelalak.
Ada
banyak ujian dalam hidup kita yang perlu kita jawab dengan tepat. Memang sering
tidak mudah menjawab persoalan-persoalan hidup. Wawasan yang memadai akan membantu
kita mendapatkan jawaban yang tepat.
Kontemplasi:
Bayangkan
dirimu mendapat pertanyaan dilematis. Cari dan jawablah itu dengan tepat.
Refleksi:
Apa
yang perlu kaulakukan agar mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan dalam hidupmu?
Doa:
Tuhan
semoga aku mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan hidup ini dengan baik. Utuslah
Roh Kebijaksanaan mendampingiku. Amin.
Perutusan:
Aku
akan menambah wawasan hidupku agar mampu menanggapi pertanyaan hidup dengan
baik. -nasp-
0 comments:
Post a Comment