Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Tuesday, March 7, 2017

Lamunan Pekan Prapaskah I

Rabu, 8 Maret 2017

Lukas 11:29-32

11:29. Ketika orang banyak mengerumuni-Nya, berkatalah Yesus: "Angkatan ini adalah angkatan yang jahat. Mereka menghendaki suatu tanda, tetapi kepada mereka tidak akan diberikan tanda selain tanda nabi Yunus.
11:30 Sebab seperti Yunus menjadi tanda untuk orang-orang Niniwe, demikian pulalah Anak Manusia akan menjadi tanda untuk angkatan ini.
11:31 Pada waktu penghakiman, ratu dari Selatan itu akan bangkit bersama orang dari angkatan ini dan ia akan menghukum mereka. Sebab ratu ini datang dari ujung bumi untuk mendengarkan hikmat Salomo, dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Salomo!
11:32 Pada waktu penghakiman, orang-orang Niniwe akan bangkit bersama angkatan ini dan mereka akan menghukumnya. Sebab orang-orang Niniwe itu bertobat waktu mereka mendengarkan pemberitaan Yunus, dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Yunus!"

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, yang disebut jahat kerap dikaitkan dengan tingkah laku. Perilaku jahat akan mencelakakan orang lain.
  • Tampaknya, di dalam pengadilan pun orang disebut jahat harus dibuktikan dengan adanya perbuatan. Saksi dalam pengadilan amat penting karena melihat sendiri yang terjadi.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul akrab dengan kedalaman batin, sekeliru apapun perbuatan seseorang, hal ini belum tentu menjadi tindakan jahat karena kejahatan sejati merupakan sikap yang tak pernah puas terhadap berbagai kebaikan dan selalu menuntut dipenuhi kehendaknya sehingga sulit mengagumi kebaikan orang lain. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan mudah mengagumi kebaikan orang lain bahkan menjadikannya inspirasi perbaikan diri sekalipun hanya mendengar.
Ah, yang namanya jahat itu ya yang tak memenuhi aturan.

0 comments:

Post a Comment