Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Tuesday, October 31, 2017

Beroleh Kebahagiaan Sejati


Rabu, 01 November 2017
HR Semua Orang Kudus
Refleksi harianku berdasarkan Mat 5:1-12a

Sekali peristiwa Yesus pun mulai berbicara dan mengajar mereka, kata-Nya, "Berbahagialah orang yang dianiaya demi kebenaran, karena merekalah yang empunya Kerajaan Surga. Berbahagialah kamu, jika demi Aku kamu dicela dan dianiaya, dan kepadamu difitnahkan segala yang jahat; bersukacita dan bergembiralah, karena besarlah ganjaranmu di surga."

Tuhan Yesus Kristus terkasih, pada Hari Raya Semua Orang Kudus ini, ijinkan daku merenungkan janji-janjiMu. Engkau mendaftar seluruh hal yang mungkin dihindari oleh kebanyakan orang. Namun Engkau bersabda bahwa aku akan bahagia jika mengalaminya dalam hidupku.

MenurutMu, aku akan bahagia bila aku miskin, berdukacita, lemah lembut, lapar dan haus akan kebenaran, murah hti, suci hati, membawa damai, dianiaya dan dicela. Aku tahu, hal itu tak akan direkomendasikan kebanyakan orang. 

Kebahagiaan menuntut pengorbanan. Engkau menghendakiku memperoleh kebahagiaan surgawi abadi. Maka bantulah aku menerima pengorbanan dan mengatasi setiap kesulitan untuk beroleh surga. Bantulah aku semakin menginginkan hal itu kini dan selamanya. Amin.

Muntilan, 31/10/2017

»̶·̵̭̌·̵̭̌✽̤̈̊•Ɓέяќǎђ•Đǎlєm•✽̤̥̈̊ ·̵̭̌·̵̭̌«̶
Aloys budi purnomo Pr

Sent from my heart of abudhenkpr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan
Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Keuskupan Agung Semarang.

0 comments:

Post a Comment