Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Thursday, July 25, 2013

Lamunan Pesta Wajib

Santo Yoakim dan Santa Ana, Orangtua Santa Perawan Maria
Jumat, 26 Juli 2013

Matius 13:16-17

13:16 Tetapi berbahagialah matamu karena melihat dan telingamu karena mendengar.
13:17 Sebab Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya banyak nabi dan orang benar ingin melihat apa yang kamu lihat, tetapi tidak melihatnya, dan ingin mendengar apa yang kamu dengar, tetapi tidak mendengarnya.

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, setiap orang besar, pemimpin dan tokoh selalu memiliki keinginan mendalam dalam hidup dan karyanya. Setiap orang memang akan merasa mendapatkan kemuliaan dan kebahagiaan bila cita-cita mendalam itu kesampaian.
  • Tampaknya, orang-orang gedhe, pemimpin dan tokoh akan bekerja keras dengan memeras pikiran dan tenaga untuk mendapatkan yang diidamkannya. Mereka dapat melakukan studi khusus atau mencari petunjuk dan bimbingan demi tercapainya idaman.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa dalam yang ilahi setiap orang sudah mendapatkan alat yang melekat pada dirinya untuk mengalami yang paling diidamkan oleh orang-orang besar yang mengidamkan landasan segala kehidupan. Setiap orang memiliki penglihatan dan atau pendengaran yang bila digunakan dengan hati untuk menangkap realita harian akan membawa ke idaman orang orang besar.
Lho, mana biasa orang-orang biasa berkesempatan sama dengan bahkan dapat mengalahkan golongan orang gedhe.

0 comments:

Post a Comment