Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Sunday, April 7, 2013

NOVENA DAN KUNJUNGAN OKE

Hari Minggu ini, 7 April 2013, bagi Komunitas Rama Domus Pacis menjadi hari yang amat padat dalam menerima kehadiran umat. Ada dua acara, Novena Ekaristi Seminar tahap 2 dan Kunjungan Paskahan Panitia Paskah Paroki Medari.
  1. Novena. Acara dimulai persis pada jam 09.00. Rama Bambang memulai dengan mengajak para peserta belajar menyanyikan lagu "Tua Bercahaya". Nyanyian ini adalah olahan dari Mazmur 92:13-16. Sesudah ajar nyanyian, para peserta diajak membuka dengan menyanyikan lagu "Curahkan Rahmat" dari Madah Bakti 423. Setelah itu Bu Prapto dari Paroki Medari memimpin doa. Kemudian Prof Dr Thomas Dicky dan Ibu Aisah memberikan penjelasan tentang "Galau di Masa Tua" dari kacamata psikologi. Ibu Aisah adalah seorang muslimat. Beliau amat akrab dan menikmati perjumpaan dengan kaum tua. Duet Pak Dicky dan Bu Aisah sungguh memberikan banyak pencerahan sehingga menarik banyak peserta memberikan tanggapan dan mengajukan pertanyaan. Pada jam 11.25 Rama Yadi memimpin misa dan jam 12.00 acara selesai.
  2. Kunjungan Paskahan. Jam 14.50 rombongan Panitia Paskah Paroki Medari datang. Rama Triyanto (pastor pembantu) mendampingi rombongan. Dari Domus yang ikut menemui adalah Rama Yadi, Rama Harto, Rama Agoeng, Rama Tri Wahyono dan Rama Bambang. Acara dimulai dengan nyanyian bersama dipandu oleh Rama Yadi. Yang dinyanyikan adalah lagu "E Dayohe Teka". Sesudah itu Rama Yadi mengenalkan rama-rama Domus dengan urutan kamar dari Rama Harjaya. Beliau juga menjelaskan makna kata Domus Pacis. Kegiatan para rama dipaparkan pula. Rama Triyanto kemudian menyampaikan tujuan kunjungan, yaitu untuk mengenal suasana rumah tua para rama praja. Ketua panitia menyambung latar belakang imannya. Kemudian Rama Bambang diminta memberikan tanggapan. Selingan nyanyian "Dalam Yesus Kita Bersaudara" juga membuat segar. Sesudah istirahat dengan menyantap snak, rombongan minta diri pada jam 17.00.

0 comments:

Post a Comment