Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Tuesday, December 15, 2015

Lamunan Pekan Khusus Adven

Kamis, 17 Desember 2015

Matius 1:1-17

1:1. Inilah silsilah Yesus Kristus, anak Daud, anak Abraham.
1:2 Abraham memperanakkan Ishak, Ishak memperanakkan Yakub, Yakub memperanakkan Yehuda dan saudara-saudaranya,
1:3 Yehuda memperanakkan Peres dan Zerah dari Tamar, Peres memperanakkan Hezron, Hezron memperanakkan Ram,
1:4 Ram memperanakkan Aminadab, Aminadab memperanakkan Nahason, Nahason memperanakkan Salmon,
1:5 Salmon memperanakkan Boas dari Rahab, Boas memperanakkan Obed dari Rut, Obed memperanakkan Isai,
1:6 Isai memperanakkan raja Daud. Daud memperanakkan Salomo dari isteri Uria,
1:7 Salomo memperanakkan Rehabeam, Rehabeam memperanakkan Abia, Abia memperanakkan Asa,
1:8 Asa memperanakkan Yosafat, Yosafat memperanakkan Yoram, Yoram memperanakkan Uzia,
1:9 Uzia memperanakkan Yotam, Yotam memperanakkan Ahas, Ahas memperanakkan Hizkia,
1:10 Hizkia memperanakkan Manasye, Manasye memperanakkan Amon, Amon memperanakkan Yosia,
1:11 Yosia memperanakkan Yekhonya dan saudara-saudaranya pada waktu pembuangan ke Babel.
1:12 Sesudah pembuangan ke Babel, Yekhonya memperanakkan Sealtiel, Sealtiel memperanakkan Zerubabel,
1:13 Zerubabel memperanakkan Abihud, Abihud memperanakkan Elyakim, Elyakim memperanakkan Azor,
1:14 Azor memperanakkan Zadok, Zadok memperanakkan Akhim, Akhim memperanakkan Eliud,
1:15 Eliud memperanakkan Eleazar, Eleazar memperanakkan Matan, Matan memperanakkan Yakub,
1:16 Yakub memperanakkan Yusuf suami Maria, yang melahirkan Yesus yang disebut Kristus.
1:17 Jadi seluruhnya ada: empat belas keturunan dari Abraham sampai Daud, empat belas keturunan dari Daud sampai pembuangan ke Babel, dan empat belas keturunan dari pembuangan ke Babel sampai Kristus.

Butir-butir Permenungan
  • Tampaknya, ada yang percaya bahwa keluarga amat menentukan perilaku anak. Dari sini kemudian muncul peribahasa Jawa kacang mangsa ninggala lanjarané (buah kacang akan ditentukan oleh pohonnya) atau juga peribahasa lain yang berbunyi “buah tak akan jatuh jauh dari pohonnya.”
  • Tampaknya, orang dapat amat berbangga hati apabila masuk dalam keluarga besar tokoh bahkan pejabat dalam masyarakat. Bila ada cacad atau cela bahkan noda dalam keluarga, orang akan menutup dan tidak mengakuinya.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa sebusuk atau sebesar apapun nodanya, apabila orang berada dalam pelukan kedalaman batin dia tetap dapat jadi jalan lapang hadirnya keturunan berwatak dan berperilaku luhur yang hidupnya bermakna dan berguna bagi kebaikan umum. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang tidak akan mengingkari segala latar belakang kekurangan dalam diri dan keluarganya.
Ah, untuk menjaga citra orang harus hanya menunjukkan kebaikannya.

0 comments:

Post a Comment