Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Monday, May 30, 2016

EMOSI ADALAH PENYEBAB PENYAKIT YANG TERSEMBUNYI

 diambil dari http://www.komnaslansia.go.id
Topik Umum 
bb menulis "Kenapa Emosi dikatakan sebagai penyebab penyakit yang tersembunyi? 

Karena tanpa disadari penyebab penyakit yang timbul tersebut justru berasal dari dalam tubuh si penderita sendiri. Sebelumnya marilah kita simak cerita ilustrasi adanya kasus sebagai berikut, seorang ibu yang setengah baya mengeluhkan dadanya yang selalu merasa sesak, jantung berdebar-debar, dan kepala sering pusing. Ibu ini sudah sering berobat ke dokter, akan tetapi ia merasa penyakitnya tidak kunjung sembuh dan sering kambuh sehingga si ibu memutuskan berobat ke suatu klinik alternatif. Di klinik alternatif, sebelum diberikan pengobatan terapis memberikan wawancara kepada si ibu dengan mengajukan berbagai pertanyaan seputar kehidupan masa lalu termasuk tentang masalah rumah tangganya dlsb., tau-2 si ibu kemudian tiba-2 menangis tersedu-sedu dan kemudian menceritrakan bahwa suaminya secara diam-diam telah kawin lagi dengan wanita lain. Dari sinilah awalnya ketahuan apa sebenarnya akar dari penyakit si ibu tadi, yakni adanya masalah perasaan atau emosi yang terganggu, dengan selalu 'mikir', 'dongkol', 'marah' bahkan 'kawatir kerkecamuk menjadi satu, sehingga akhirnya menyebabkan organ-2 tubuhnya bermasalah dan merasa sakit.

Pada tulisan sebelumnya tentang Cara Pengobatan Timur, TCM ( Traditional Chinese Medicine ) telah disampaikan bahwa menurut kaidah Lima Unsur disamping adanya Lima Unsur Alam, Lima Organ Utama, maka juga meliputi adanya Unsur-2 Emosi yang saling berpengaruh pada organ-2 tubuh tadi.


Diantara Unsur-2 Emosi tadi ada 7 jenis Emosi yakni :


1. Gembira, senang dan tertawa adalah pertanda Jantung yang Positip, akan tetapi apabila merasa 'terlalu gembira' yang terus menerus, maka akan berakibat kepada organ jantung, bahkan bisa menimbulkan atau memicu adanya serangan jantung.


2. Marah, pada keadaan marah yang normal hal ini akan merangsang organ Hati, dengan timbulnya marah yang berlebihan tentu akan merusak Hati, apabila marah sering berkobar-kobar maka Api Hati semakin berkobar pula dan orang akan mudah tersinggung. Dari sini juga akan berpengaruh pada organ pasangan yaitu Kandung Empedu.


3. Kawatir, apabila merasa Kawatir maka organ yang berpengaruh adalah Paru-paru. Pada orang-2 yang selalu mersa Kawatir terus menerus dalam waktu yang lama maka paru-paru akan terganggu, orang Jawa mengatakan 'kematus', kemudian bisa menyebabkan penyakit Asma atau bahkan TBC.


4. Berpikir, disini yang dimaksud adalah berpikir yang negatip, hal ini akan berpengaruh pada organ Lambung dan Limpa. Orang yang yang terlalu 'mikir' atau merasa rindu terus menerus bisa menimbulkan sakit Lambung atau 'maag'.


5. Sedih, perasaan ini juga berpengaruh pada paru-paru dan bahkan juga melibatkan Jantung (Sedih vs Gembira ). Apabila merasa sedih yang berkepanjangan maka bisa mengakibatkan putusnya hubungan Jantung, Perikardium, Hati dll., sehingga memberikan gejala perdarahan lewat dubur atau uretra.


6. Takut, berpengaruh dan mempengaruhi organ Ginjal, ketakutan adalah sebuah fenomena akibat adanya keteganggan-2 mental. Pada Ginjal inilah terapat hormon Adrenalin yang dapat memicu/ menambah rasa keberanian.


7. Terkejut, timbul karena adanya peristiwa yang tidak terduga sebelumnya sehingga menjadikan ketegangan jiwa. Terkejut berpengaruh pada organ Ginjal dan Jantung. Orang yang Jantungnya lemah akan mudah terkejut.


Pada bukunya S.E.F.T. ( Spiritual Emotional Freedom Tehnique ), Cara Tercepat dan Termudah Mengatasi Berbagai Masalah Fisik dan Emosi, Penulis Ahmad Faiz Zainuddin menjelaskan bahwa dengan adanya emosi-2 negatip adalah sebagai penyebab berbagai penyakit. Dalam buku ini dikatakan pada era 80 an Dr. Roger Callahan telah menemukan tehnik atau metode penyembuhan Psikoterapi T.F.T ( Though Field Therapy ) yang kemudian dipermudah dan disederhanakan oleh Gary Graig menjadi E.F.T ( Emotional Freedom Tehnique ) dan kemudian disempurnakan lagi oleh Ahmad Faiz Zainuddin dengan ditambah unsur Spiritual menjadi S.E.F.T yang ternyata hasilnya lebih manjur. Pada dasarnya S.E.F.T adalah metode penyembuhan Emosi dengan cara meberikan Ketukan-2 ringan atau Tapping pada titik-2 akupunktur tertentu disertai adanya doa atau afirmasi-2 dll. yang prisnsip kerjanya adalah me-nyeimbangkan energi-2 tubuh yang disebutnya Psycho Energy atau Chi dalam ilmu akupunktur. Dengan terbebasnya masalah-2 emosi tadi maka dapat diharapkan masalah penyakit-2 fisik yang timbul bisa teratasi dan disembuhkan.

Nah dari sini kita dapat memngambil kesimpulan dan manfaat, hendaknya kita jangan memendam suatu emosi apaun, bilamana ini terjadi maka lama kelamaan emosi tadi akan menimbulkan masalah penyakit fisik. Didalam tehnik S.E.F.T ini kita dianjurkan agar selalu ' pasrah' dan 'ikhlas' kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, sejalan dengan Agama yang mengajarkan bahwa segala sesuatu terjadi karena atas kehendakNya, dan semua persoalan dan masalah-2 tersebut kita kembalikan kepadaNya, agar perasaan dan hati menjadi 'pasrah' dan 'damai' sehingga terbebas dari masalah-2 emosi dan fisik.

Ada yang menarik dalam S.E.F.T ini yaitu adanya Semboyan atau Motto LoGOS Spirit-nya mas Ahmad Faiz Zainuddin yakni kepanjangan dari Loving God, Blessing Others, and Self Improvement, yang penulis jabarkan menjadi semboyan 3 M.
1. Mendekatkan diri pada Tuhan Yang Maha Esa
2. Memberdayakan, memberikan manfaat pada orang lain
3. Memperbaiki diri terus menerus
Dikatan bahwa kedamaian hati sejati dan kebahagiaan terdalam hanya dapat kita raih dengan menjalani hidup kita yang selaras dengan prinsip-prinsip Universal........ Wallahualam.


P. Gutomo

Pustaka
1. Ilmu Akupunktur - KSMF RS. Dr. Ciptomangunkusumo
2. S.F.F.T. - Ahmad Faiz Zainuddin

0 comments:

Post a Comment