Tritunggal Mahakudus
Minggu, 22 Mei 2016
Yohanes 16:12-15
16:12
Masih banyak hal yang harus Kukatakan kepadamu, tetapi sekarang kamu belum
dapat menanggungnya.
16:13
Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam
seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri,
tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia
akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.
16:14
Ia akan memuliakan Aku, sebab Ia akan memberitakan kepadamu apa yang
diterimanya dari pada-Ku.
16:15 Segala sesuatu yang Bapa
punya, adalah Aku punya; sebab itu Aku berkata: Ia akan memberitakan kepadamu
apa yang diterimanya dari pada-Ku."
Butir-butir
Permenungan
- Tampaknya, dalam agama dan keyakinan biasa terdapat dogma sebagai kebenaran mutlak. Dengan dogma para pengikut harus menerima paham-paham dasar yang tak dapat diganggu gugat.
- Tampaknya, dogma dalam agama kerap menjadi hal yang sulit dipahami oleh kebanyakan umat. Maka para ahli agama biasa menghadirkan pengajaran dengan metode-metode khusus untuk menolong umat memahami kebenarannya.
- Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa sehebat apapun pengajaran dihadirkan di tengah umat dengan metode pemudahan pemahaman, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin kebenaran dogma tidak terutama menjadi ranah kognitif tetapi menjadi terang cahaya yang menceriakan penghayatan batin karena berasal dari pancaran yang bertahta di lubuk kalbu. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang sekalipun selalu mengembangan pengetahuan agama tetapi tetap mengutamakan perkembangan hubungan batin dengan Tuhan.
Ah, orang
harus menguasai pengetahuan agama agar tidak murtad.
0 comments:
Post a Comment