Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Tuesday, December 10, 2013

Sabda Hidup

 
Rabu, 11 Desember 2013
Damasus I
Warna Liturgi Ungu
Bacaan:
Yes. 40:25-31; Mzm. 103:1-2,3-4,8,10; Mat. 11:28-30

Matius 11:28-30:
28 Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. 29 Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. 30 Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Kupun ringan."

Renungan:
Setiap pribadi mempunyai tempat atau waktu-waktu khusus dan pribadi. Di sana seseorang bisa mengisi kembali hidupnya. Di sana ia bisa menemukan kesegaran hidup, ketenangan dan semangat. Tempat itu bisa rumah orang tuanya, pegunungan, pantai, desa, sungai dll. Waktu bisa pagi hari atau malam. Setiap pribadi khas.
Rasa lelah dalam hidup memang bisa dialami oleh siapa pun. Dan pada saat-saat seperti itu seseorang perlu segera mengisi kembali daya hidupnya. Yesus menyediakan diri sebagai energi bagi mereka yang lelah dan berbeban berat. PadaNya akan ditemukan rasa lega. Secara pribadi kala saya lelah saya sangat nyaman datang dan duduk bersimpuh di hadapan salib Yesus. Pada salib itu saya bisa menemukan asa jiwa dan menerima kekuatan dari sang kekuatan abadi. Di salibNya terasa sungguh sikap batin Yesus yang luar biasa yang selalu melejarkan beban berat dan rasa lelahku. Lihatlah salibNya, datanglah padaNya kala anda pun sedang lelah dan berbeban, maka anda pun akan merasa ringan dan lega.

Kontemplasi:
Carilah tempat yang tenang, duduk dan pejamkan matamu. Temuilah Yesus. Sampaikan semua beban hidupmu dan rasa lelahmu.

Refleksi:
Apa Yesus menjadi Pribadi peringan rasa lelah dan beban hidupmu?

Doa:
Ya Yesus aku datang dan bersandar padaMu. Sudilah membebaskanku dari rasa lelah ini. Amin.

Perutusan:
Aku akan berlari ke hadapan Yesus kala rasa lelah terasa menguasaiku.

0 comments:

Post a Comment