Kamis, 18 Februari 2016
Mateus 7:7-12
7:7.
"Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat;
ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu.
7:8
Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari,
mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan.
7:9
Adakah seorang dari padamu yang memberi batu kepada anaknya, jika ia meminta
roti,
7:10
atau memberi ular, jika ia meminta ikan?
7:11
Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi
Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan yang baik kepada mereka yang meminta
kepada-Nya."
7:12. "Segala sesuatu yang
kamu kehendaki supaya orang perbuat kepadamu, perbuatlah demikian juga kepada
mereka. Itulah isi seluruh hukum Taurat dan kitab para nabi.
Butir-butir
Permenungan
- Tampaknya, dalam hidup bersama orang dapat mengharapkan bantuan terhadap kekurangannya. Dia dapat meminta bantuan terhadap orang-orang lain secara bergantian.
- Tampaknya, di era global lembaga-lembaga bisnis pun harus memberikan bagian untuk membantu yang berkebutuhan. Lembaga-lembaga bisnis harus memiliki corporate social responsibility (CSR).
- Tetapi BISIK LUHUR berkata sebesar apapun bantuan diberikan, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, hal itu tidak akan berarti apa-apa dan terus akan membuat penerimanya makin berkekurangan kalau si penerima tak pernah jadi pemberi karena berkekurangan apapun setiap orang selalu memiliki kelebihan yang juga dibutuhkan oleh orang lain. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan saling take and give dalam hidup bersama.
Ah, orang tak
boleh memiliki sikap meminta karena harus bertanggungjawab atas hidupnya
sendiri.
0 comments:
Post a Comment