Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Thursday, October 20, 2016

Diminta Datang Seribu Harian


Pada makan Selasa malam 11 Oktober 2016 Rm. Bambang memberikan informasi kepada Rm. Yadi, Rm. Harto dan Rm. Tri Hartono "Kala wau Bu Ninik nyuwun supados kita dhateng ing pengetan nyewu swargi bapakipun Pak Naryo ing Klaten" (Tadi Bu Ninik, salah satu relawati, mengharapkan kita hadir pada peringatan 1000 hari wafat bapaknya Pak Naryo). Pak Naryo adalah suami Bu Ninik. "Njing napa?" (Kapan?) tanya Rm. Yadi yang langsung dijawab oleh Rm. Bambang "Tanggal 19 Desember." Rm. Yadi melihat tanggal di HPnya dan kemudian berkata "Dinten Senin, nggih" (Hari Senin, ya) dan Rm. Bambang mengiyakan. "Kuwi Naryo Klaten, ya?" (Itu Naryo dari Klaten, ya) tanya Rm. Tri Hartono yang sekali lagi juga diiyakan oleh Rm. Bambang. Rm. Bambang menjelaskan bahwa itu adalah kehendak ibunya Pak Naryo yang menginginkan para rama Domus hadir. Rm. Bambang pun mengatakan "Awake dhewe ajeng dipethuk ngangge mobil ageng ben kursi rodane nggih saget dibekta" (Kita akan dijembut dengan mobil besar agar kursi roda kita dapat dibawa). Mas Abas, yang sedang menyuapi Rm. Harto, juga diberi tahu oleh Rm. Bambang "Kowe suk ya melu ndhampingi Rama Harta" (Besok kamu juga ikut untuk mendampingi Rm. Harto). Kabar undangan dari Bu Ninik ini juga disampaikan pada Rm. Agoeng pada Rabu pagi 12 Oktober 2016 ketika beliau ikut makan bersama. Pada siang hari Rabu itu Rm. Agoeng berkata kepada Rm. Bambang "Wau Bu Ninik nelpon kula ngandhani acara nyewu. Dheweke criyos 'Jangan ingkar, lho'" (Tadi Bu Ninik menelpon saya memberi tahu acara seribu harian. Dia berkata 'Jangan ingkar,lho').

0 comments:

Post a Comment