Pages

Subscribe:
/
  • Domus Pacis

    Domus Pacis atau Rumah Damai berada di Puren, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Di rumah ini sedang dikembangkan pastoral ketuaan. "Tua tak mungkin terlambat datangnya, namun renta bisa ditunda hadirnya"

  • Indahnya di usia tua

    Tua namun tak renta, sakit tak sengsara, Mati masuk surga

  • Tua Yang Bijaksana

    Menjadi Tua itu kepastian, namun tua yang bijaksana itu suatu perjuangan.

Sunday, October 30, 2016

Oleh-oleh Buku


Ketika para Rm. Yadi, Rm. Harto, Rm. Tri Wahyono dan Rm. Bambang akan memulai makan siang Minggu 23 Oktober 2016, Rm. Subiyanto dari Pastoran Paroki Pringwulung datang. Beliau adalah imam praja Keuskupan Agung Semarang yang sudah masuk golongan lansia karena usianya 73 tahun. Tetapi beliau masih menjadi pastor pembantu di Paroki Pringwulung. Kedatangannya membawa sebuah tas kresek (plastik). "Oleh-oleh panganan apa, ya?"(Makanan apa yang jadi oleh-olehnya) pikir Rm. Bambang. Rama Bi, begitu Rm. Biyanto biasa dipanggil, mengeluarkan isi dari tas itu. Ternyata isinya buku dengan judul TUHAN SUDAH MEMBEBASKAN KITA yang disusun oleh Rm. Aloysius Budyapranata Pr.

Kemudian beliau berjalan dari satu rama ke rama lain untuk membagi buku itu. Ketika satu buku diletakkan di depan Rm. Tri Wahyono, Rm. Bambang berkata "Tri Wahyono wis ora maca. Dinehke Tri Hartono wae" (Tri Wahyono sudah tidak membaca. Kasihkan saja ke Tri Hartono). "Kabeh takgawakke kok. Iki sing maringi Rama Budya nggo kabeh sing retret. Aku terus njupuk tambah pitu nggo Domus Pacis" (Aku membawa untuk semua. Buku-buku ini pemberian Rama Budya untuk semua yang ikut retret. Aku ambil tambahan tujuh buah untuk Domus Pacis) Rm. Bi menjelaskan. Beliau memang baru saja ikut retret untuk para rama tua di Syantikara. Ketika Rm. Bi sudah selesai membagi buku untuk para rama, Rm. Bambang berkata "Wis saiki dhahar" (Sekarang ambil makan) yang dijawab oleh Rm. Bi "Aku cen arep melu mangan awan neng kene" (Aku memang akan ikut makan di sini). Dari tiga orang rama yang berkarya di Paroki Pringwulung, Rm. Biyanto adalah yang kerap bergabung makan bersama di Domus Pacis.

0 comments:

Post a Comment